MATERI BAB I (KEWIRAUSAHAAN) MENGANALISIS PELUANG USAHA

 MATERI BAB I (KEWIRAUSAHAAN) MENGANALISIS PELUANG USAHA

hal apa saja yang harus diperhatikan dalam proses produksi  MATERI BAB I (KEWIRAUSAHAAN) MENGANALISIS PELUANG USAHA
 MATERI BAB I (KEWIRAUSAHAAN) MENGANALISIS PELUANG USAHA

hal-hal apa saja yang harus diperhatikan dalam proses produksi? - ( Pertemuan ke 1 )

A Peluang dan Risiko Usaha

a. Mengumpulkan informasi dalam rangka pemanfaatan peluang usaha

Banyak sekali peluang usaha yang ada di sekitar kita, asal mau mencari dan bertanya. Untuk menggali dan memanfaatkan peluang usaha, seorang wirausaha harus berfikir positif dan kreatif, yaitu dengan cara :
1. Percaya bahwa usaha dapat dilaksanakan
2. Menerima gagasan baru
3. Bertanya pada diri sendiri
4. Mendengarkan saran orang lain
5. Memiliki etos kerja tinggi
6. Pandai berkomunikasi

Begitu banyak risiko ketidakpastian dalam menilai peluang usaha baru, oleh karena itu kita harus memanfaatkan peluang usaha yang ada. Menurut PAUL CHARLAP, ada empat rumusan mencapai sukses, yang mencakup:
1. Work hard ( bekerja keras )
2. Work smart ( bekerja cerdas )
3. Enthusiasm ( kegairahan )
4. Service ( pelayanan )

Banyak jenis usaha yang dapat dikelola, mana yang akan dipilih bergantung pada beberapa hal, antara lain :
a. minat seseorang
b. modal yang dimiliki
c. relasi yang dimiliki
d. dan berbagai peluang lainnya

Untuk mengantisipasi risiko yang akan dihadapi, persiapkan dan perhitungkan secara matang langkah usaha yang akan ditempuh sehingga akan mengurangi risiko yang akan dihadapi. Metode yang bisa diterapkan untuk upaya tersebut adalah analisis SWOT.
Analisis SWOT digunakan untuk mengetahui:
a. STRENGHT adalah kekuatan apa yang akan mendukung usaha kita untuk mencapai sasaran
b. WEAKNESS adalah kelemahan apa yang membatasi atau menghambat usaha
c. OPPORTUNITY adalah peluang usaha apa saja yang menguntungkan dan sesuai dengan kemampuan
d. THREAT adalahancaman apa saja yang terjadi saat memulai usaha

Dengan analisis tersebut, risiko usaha yang terjadi setidaknya bisa diminimalisir atau dikurangi.apa risiko yang mungkin terjadi :
1. Perubahan permintaan
2. Perubahan konjungtur
3. Persaingan yang terjadi
4. Force majeur (akibat bencana alam, peraturan pemerintah, teknologi)

Menurut Dr DJ. Shwartz, cara memanfaatkan peluang bisnis Adalah:
a. Percaya dan yakin usaha bisa dilaksanakan
b. Menghindari lingkungan yang statis
c. Bertanya pada diri sendiri
d. Bertanya dan mendengarkan
e. Perluas fikiran/wawasan

b. Menangkap Peluang Usaha
Menurut James L. Hessbet, kekuatan-kekuatan peluang usaha yang memacu pada penawaran dan permintaan jasa antara lain:
* Meningkatnya sistem distribusi yang didasarkan pada informasi
* Adanya deregulasi
* Berkurangnya hambatan perdagangan
* Meningkatnya teknologi informasi
* Perkembangan pasar modal
* Konsumen semakin menghargai nilai dari waktu

Sekarang ini banyak orang yang sibuk bekerja, sehingga tidak sempat mengerjakan hal-hal yang dianggap kurang penting. Bila kita jeli, banyak memunculkan peluang usaha terutama jasa/pelayanan, antara lain:
- jasa servis
- jasa hiburan
- jasa transportasi
- jasa perantara
- jasa kesehatan, dll
Beberapa peluang usaha yang dapat dimanfaatkan secara kreatif dan menghasilkan nilai tambah lebih antara lain;
1. memanfaatkan barang bekas
2. memanfaatkan barang yang tersedia di alam
3. memanfatkan kejadian/ peristiwa yang terjadi di alam

Contoh beberapa pengembangan ide dan peluang usaha
- bidang usaha perawatan komputer
- bidang usaha perbengkelan
- bidang usaha pomosi penjualan
- bidang usaha angkutan
- bidang usaha pelayanan SDM9 sumber daya manusia)
- bidang usaha cinderamata
- bidang usaha perkreditan
- bidang usaha olahan
- bidang usaha rekruitmen
- bidang usaha tata boga

LATIHAN

I. Berilah tanda silang (x) pada jawaban yang paling benar !
1. Sumber gagasan yang mencakup pasaran usaha baru yang perlu dipelajari adalah memunculkan pengamatan dengan cara…
a. mempertimbangkan resiko
b. menganalisis produk
c. menganalisis proses
d. menciptakan produk baru dan berbeda
e. mengamati pintu peluang
2. Cara mengidentifikasi peluang usaha yang ada bisa dicari asala saja wirausahawan itu…
a. terampil dan ulet
b. tanggungjawab dan terampil
c. bekerja keras, ulet, percaya pada kemampuan sendiri
d. lulusan sarjana luar negeri
e. terampil menyelesaikan masalah
3. Risiko yang terjadi akibat kegagalan cara memproduksi disebut risiko…..
a. usaha
b. persaingan
c. teknik
d. pasar
e. finansial
4. Wirausaha adalah orang yang melihat adanya peluang usaha, kemudian menciptakan sebuah organisasi perusahaan untuk…
a. mencari keuntungan
b. mengembangkan bakat
c. mengisi peluang usaha
d. memanfaatkan peluang usaha
e. memproses peluang usaha
5. Di bawah ini unsur yang harus dimiliki seorang wirausahawan agar mencapai sukses, kecuali….
a. threat
b. service
c. work hard
d. work smart
e. enthusiasm
6. Dalam menetapkan peta peluang usaha, selain membutuhkan kecakapan dan ketekunan juga memerlukan sikap……
a. tekun dan jujur
b. tanggungjawab
c. bijaksana dan jujur
d. arif dan bijaksana
e. sabar dan ulet
7. Berdasarkan peta peluang usaha, wirausahawan memasarkan barang-barang baru,menciptakan pasar baru dan berusaha agar usaha yang ditanganinya dapat….

a. bersaing dan maju
b. berkembang
c. menonjol
d. meraih keuntungan
e. beredar luas
8. Pembeli yang membeli dengan dasar kebutuhan yang bpokok dan mendasar maka motif pembeliannya adalah…..
a. kesenangan
b. ketenangan
c. suka hati
d. rasional
e. emosional
9. Wirausaha akan hidup sukses bila dapat memelihara hubungan yang baik dengan….
a. pembeli dan pesaing
b. pembeli dan pelanggan
c. karyawan dan pelanggan.
d. mandor dan karyawan lain
e. pelanggan dan karyawan
10. Berdasarkan pengamatan penulis bahwa analisis ilmiah dan intuisi adalah peluang usaha keduanya bisa dipakai sesuai dengan…
a. modal dan tambahan modal
b. situasi dan kondisi
c. jabatan dan keuntungan
d. modal dan keuntungan
e. situasi dan kondisi
11. Inovatif adalah suatu temuan baru yang menyatakan berdayagunanya produk/jasa ke arah yang lebih….
a. baik
b. menguntungkan
c. produktif
d. maju
e. memuaskan
12. Dengan berusaha lebih…… seorang wirausahawan akan lebih sadar akan ide-ide dan gagasannya lebih produktif didalam pembeuatan produk/jasanya. Isian yang tepat untuk titik-titik diatas adalah…..
a. giat dan tekun
b. keras
c. efektif dan efisien
d. kreatif
e. pasif
13. Menangkap peluang usaha seseorang yang menguasai bidang perawatan, maka dapat dikatakan menangkap peluang usaha dalam….
a. hiburan
b. kesehatan
c. jasa pelayanan
d. pertanian
e. perikanan
14. Kesehatan kerja karyawan mempunyai tujuan sebagai berikut, kecuali….
a. mencegah timbulnya penyakit
b. mengurangi kematian
c. meningkatkan produktivitas
d. meningkatkan gaji karyawan
e. mencegah terjadinya kecelakaan
15. Menurut Paul Charlap, satu diantara unsur yang harus dimiliki seorang wirausaha agar mencapai kesuksesan dalam pekerjaan adalah…..
a. kerja keras
b. kerja paksa
c. kerja bersaing
d. kerja sama
e. kerja prestatif

II. ESSAI
Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat dan jelas!
1. Sebutkan cara memanfaatkan peluang usaha menurut DR.DJ Shwartz !
2. Jelaskan yang dimaksud dengan “Jasa” !
3. Hal-hal apa sajakah yang harus diperhatikan oleh seorang wirausaha dalam memilih jenis usahanya? Jelaskan !!

Dengan adanya informasi yang kami sajikan tentang  hal-hal apa saja yang harus diperhatikan dalam proses produksi?

, harapan kami semoga anda dapat terbantu dan menjadi sebuah rujukan anda. Atau juga anda bisa melihat referensi lain kami juga yang lain dimana tidak kalah bagusnya tentang PROSES PEMBUATAN POLA SEPATU Page 3

. Sekian dan kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya.

buka mesin jahit : https://kwusmkn1dpk.blogspot.co.id/2010/07/materi-bab-i-kewirausahaan.html
LihatTutupKomentar